Type Mobil Keluarga Yang Laris di Pasaran

Saat ini mobil seolah bikan menjadi barang mewah lagi. Dengan berlimpahnya produk otomotif yang ada di Indonesia maka harga mobil bekas menjadi anjlok dan ini menjadi kabar yang menggembirakan bagi anda yang menginginkan kendaraan mobil namun tidak memiliki banyak dana.

Apalagi type mobil sedan yang memiliki nilai pajak lebih tinggi dibanding dengan mobil lainnya seperti type pick up, MPV dan minibus. Dengan semakin banyaknya type citycar dan MPV yang merajai penjualan di Indonesia, harga mobil sedan semakin terpuruk.

Type Mobil keluarga

Seperti yang sudah diutarakan sebelumnya bahwa mobil dengan type MPV dan Citycar merajai penjualan otomotif di Indonesia. Memang benar bahwa typr tersebut merajai penjualan otomotif di Indonesia, namun bukan berarti type mobil tersebut menjadi type mobil yang cocok sebagai type mobil keluarga. Dibawah ini ada berbagai type mobil yang cocok sebagai mobil keluarga.

1. MPV

Mobil type MPV atau Multi Purpose Vehicle menjadi type mobil yang paling laku di Indonesia. Dengan kapasitas penumpang yang lumayan banyak ditambah lagi fitur yang mumpuni, penjualan type MPV menjadi laris di pasaran. Ditambah lagi dengan datangnya mobil murah ramah lingkungan (LCGC) menjadikan mobil type MPV menjadi banyak variannya.

E Jogja atau kota lainnya di Indonesia maka yang akan banyak ditemui di jalanan kota adalah mobil type MPV. Berbagai merk yang beroperasi di Indonesia mengeluarkan produk MPV LCGC nya. Sebut saja Toyota yang mengeluarkan Avanza dan Calya dan juga Daihatsu yang tidak ketinggalan dengan Xenia dan Sigra nya. Dalam persaingan ini merk lain juga tidak kalah ketinggalan seperti Honda mengeluarkan Mobilio dan Suzuki menelurkan MPV dan Ertiga.

Keberadaan mobil type MPV ini juga memberikan angin segar bagi para pengusaha rental mobil di Jogja. Berbagai perusahaan rental mobil di Jogja menggunakan mobil LCGC type MPV dalam menjalankan bisnis rentalnya. Meskipun ada sebagian pengusaha yang menyediakan mobil premium seperti Kijang Innova dan mobil kelas atas seperti Toyota Alphard.

2. Citycar

Banyaknya destinasi wisata dan juga perusahaan penyedia paket wisata di Jogja menjadikan kota pelajar ini selalu ramai di tiap akhir pekannya. Terutama jalan raya yang menuju objek wisata di Jogja. Kemacetan tak bisa dihindarkan. Ditambah lagi kesulitan pemerintah daerah yang akan melebarkan bahu jalan raya nya yang sudah tidak bisa mengimbangi pertumbuhan volume kendaraan terutama kendaraan pribadi.

Hal itulah yang menjadikan mobil type Citycar menjadi type mobil terlaris kedua setelah MPV. Selain harga yang terjangkau, type mobil citycar mampu menembus kemacetan dengan lebih nyaman daripada menggunakan kendaraan mobil type MPV. Hal ini berkaitan dengan dimensi ukuran mobil type citycar yang lebih kecil sehingga memudahkan manuver.

Ada beragam pilihan mobil type citycar yang cocok dijadikan type mobil keluarga. Mulai dari yang kelas premium seperti Toyota Yaris, Honda Jazz atau merk lainnya. Atau kelas LCGC yang memiliki harga kebih murah seperti Toyota Agya, Daihatsu Ayla atau Suzuki Karimun Wagon. Diantara merk mobil tersebut dibandrol dengan harga bekas rata-rata 100 jutan.

3. SUV

Type Mobil Keluarga
Type mobil SUV. Sumber Unsplash

Mobil type ini juga diminati oleh keluarga Indonesia. Terutama yang memiliki dana berlebih biasanya membeli kendaraan type SUV kelas premium seperti Mitsubishi pajero atau Toyota Fortuner. Meskipun demikian kelas Toyota Rush atau Daihatsu Terios juga memiliki peminat yang banyak karena memang harganya juga lebih murah.

Keunggulan dari mobil type SUV adalah memiliki ground clearance yang lebih tinggi sehingga untuk menerjang genangan lebih berani dan tidak rawan macet terkena air genangan. Karena itulah disinyalir setelah musibah banjir di Jakarta harga mobil type SUV menjadi meroket dan jenis mobil yang memiliki ground clearance rendah mengalami penurunan harga yang signifikan. Tentu saja harga yang dimaksud adalah harga bekas ketika dijual.

Itulah beberapa type mobil keluarga yang bisa anda jadikan referensi pilihan kendaraan keluarga anda. Dengan memiliki mobil dengan type yang sesuai, maka aktifitas perjalanan keluarga anda akan lancar. Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa untuk share kepada kenalan anda. Terima kasih.

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.